header-int

BELAJAR MENJADI SANTRI, BELAJAR MEMBUAT ANIMASI, DAN BERMAIN GAMES SERU

Kamis, 29 Agu 2024, 13:39:24 WIB - 199 View
Share
BELAJAR MENJADI SANTRI, BELAJAR MEMBUAT ANIMASI, DAN BERMAIN GAMES SERU

Pasuruan, 28 Agustus 2024 - Senin pagi SMP Al-Ikhlash tiba di Pondok Pesantren Bayt Al-Hikmah untuk melakukan kunjungan sekaligus belajar banyak hal. Kunjungan ini merupakan kunjungan kedua kalinya setelah kunjungan yang pertama pada 4 Juni 2024.

Kunjungan kedua kali ini bukan tanpa alasan, kesan dan sambutan hangat serta pelayanan yang sangat baik pada kunjungan pertama membuat SMP Al-Ikhlash tersentuh. Apalagi jika berbicara pembelajaran yang mereka dapatkan khususnya bagi siswa-siswi SMP Al-Ikhlash.

Kunjungan kedua kali ini membawa sebanyak 75 murid dan 11 guru pendamping. Yang terdiri dari 34 putra dan 41 putri. Puji Lestari, S.Ag., M.Pd yang merupakan Kepala Sekolah SMP Al-Ikhlash merasa bahagia karena dapat berkunjung kembali dan disambut dengan hangat. Gus H. Muhammad Nailurrochman, S.IP., M.Pd yang merupakan Direktur Pendidikan Pondok Pesantren Bayt Al-Hikmah juga merasa bahagia atas kunjungan SMP Al-Ikhlash.

Kegiatan SMP Al-Ikhlash selama di Bayt Al-Hikmah yaitu mendengarkan materi tentang Pondok Pesantren Bayt Al-Hikmah utamanya yaitu SMA dan SMK Bayt Al-Hikmah. Mereka juga mengelilingi beberapa fasilitas serta mengikuti berbagai praktikum baik maupun kegiatan pembelajaran yang ada di kelas.

Tampak wajah mereka sangat bahagia ketika mengikuti kegiatan pembelajaran di kelas terutama praktikum dan pembuatan animasi. Mereka juga mengikuti kegiatan fun game yang membuat mereka tertawa asyik. Mereka juga belajar mengikuti kegiatan yang ada di pondok layaknya santri Bayt Al-Hikmah.

Sebagai penutup Kepala Sekolah SMP Al-Ikhlash memuji kembali atas apa yang telah diberikan oleh Pondok Pesantren Bayt Al-Hikmah. Ustaz Subkhan dan Ustaz Ekhsan yang merupakan Kepala Sekolah SMA dan SMK Bayt Al-Hikmah sangat mengapresiasi sekaligus berharap kegiatan ini menjadi bentuk silaturahmi yang dapat diadakan kembali pada waktu mendatang.

Unidha Alamat : Jl. Patiunus No.25, Krampyangan, Bugulkidul, Kota Pasuruan, Jawa Timur
Telepon : (0343)413549
Email : info@baytalhikmah.net
© 2024 Yayasan Bayt Al-Hikmah Pasuruan
WhatsApp-Button